Saat HP VIVO memiliki ruang penyimpanan yang penuh, maka sistemnya juga akan terganggu. Oleh karenanya, diperlukan proses pembersihan yang maksimal. Cara membersihkan penyimpanan VIVO sendiri terbagi menjadi beberapa pilihan.
5 Cara Membersihkan Penyimpanan VIVO untuk Semua Tipe HP VIVO
Agar bisa diikuti dengan baik, maka pada artikel ini akan dijelaskan caranya satu per satu secara menyeluruh. Penasaran seperti apa proses pembersihannya sampai selesai? Untuk mengetahuinya, lihat detail berikut ini:
1. Pindahkan Aplikasi dan File ke SD Card
Untuk membersihkan penyimpanan VIVO, maka bisa dilakukan dengan memindahkan aplikasi serta file lain ke SD Card. Proses ini tidak sulit namun memerlukan SD Card yang terpasang. Inilah proses pemindahan aplikasi yang bisa dijalankan:
- Masuk duku ke “Pengaturan” untuk memulai prosesnya.
- Setelah itu buka menu “Aplikasi”.
- Pilih beberapa aplikasi yang tempatnya ingin dipindah ke D Card.
- Lanjutkan proses dengan memencet tombol “Pindahkan ke SD Card”.
- Terakhir, tunggu proses pemindahannya diselesaikan oleh sistem.
Selain aplikasi, bagian yang bisa dipindah adalah file lainnya. Untuk memindahkan file ini, maka prosesnya bisa dilakukan di File Manager. Sedangkan jika ingin tahu bagaimana prosesnya, maka lihat penjelasan berikut:
- Pertama, masuk ke struktur “File Manager” yang terpasang di perangkat.
- Kemudian pilih beberapa file yang ingin dipindahkan.
- Lanjutkan proses dengan memencet tombol “Cut”.
- Lalu, masuk ke ruang SD Card yang akan dipakai sebagai tempat baru.
- Pencet tombol “Paste” dan tunggu file tersebut selesai ditransfer.
2. Pindahkan File ke Cloud Storage
Pilihan cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan memindahkan file ke cloud storage. Saat ini, pilihan cloud storage sudah sangat banyak. Contohnya adalah Dropbox, Google Drive, Mega, dan jenis yang lainnya.
Jika dibandingkan dengan penggunaan SD Card, Cloud Storage jauh lebih praktis karena tidak ada bentuk fisiknya. Namun untuk memakainya, diperlukan jaringan internet yang stabil agar prosesnya tidak terhambat.
3. Bersihkan Data Sementara, Cache, dan Log File
Cara membersihkan penyimpanan VIVO juga bisa dilakukan dengan menghapus data sementara, cache, serta log file. Semua bagian tersebut akan mudah menumpuk dan akhirnya memenuhi perangkat. Proses pembersihannya adalah sebagai berikut:
- Untuk memulainya, buka dulu aplikasi i Manager di HP VIVO.
- Lalu aplikasi akan melakukan proses pemindaian. Tunggu saja tahapan ini sampai selesai.
- Kemudian jika sudah, maka masuk ke menu “Space Cleanup”.
- Selanjutnya pencet tombol “Clean Up All”.
- Terakhir, pencet tombol “One-Touch Cleanup”.
4. Hapus Aplikasi dan File Tidak Penting
Saat VIVO memiliki aplikasi dan file tidak terpakai, maka sistemnya juga akan terbebani. Oleh karenanya, jangan malas untuk mensortis aplikasi atau file yang sudah tidak berguna. Jika ada yang sudah tidak dipakai, maka segera hapus.
Semakin sering melakukan sortir aplikasi dan file, maka ruang penyimpanan akan semakin luas. Hal ini juga bisa membuat sistem menjadi lebih ringan serta lebih cepat. Jadi proses penghapusan ini jangan sampai dilewatkan.
5. Bersihkan File Shared WhatsApp
Terakhir, pengguna bisa membersihkan file shared dari WhatsApp. Jika belum pernah membersihkan bagian ini, maka bisa dipastikan jumlahnya sangat menumpuk. Untuk melakukan pembersihan, maka simak proses berikut:
- Buka “File Manager” yang ada di perangkat.
- Kemudian pencet tombol dengan logo tiga titik di atas.
- Setelah itu masuk ke bagian “Pengaturan”.
- Lanjutkan proses dengan memilih “Tampilkan File Tersembunyi”.
- Saat dikembalikan ke halaman “File Manager”, maka masuk ke folder “WhatsApp”.
- Lalu buka folder “Shared” untuk melanjutkannya.
- Agar isinya terhapus, maka pencet tombol “Hapus”.
- Selanjutnya pencet lagi dan masuk ke bagian “Media”.
- Lihat di bagian foto dan video, kemudian hapus semuanya.
Demikianlah penjelasan lengkap tentang cara membersihkan penyimpanan VIVO sampai selesai. Agar tidak ada hambatan dalam prosesnya, maka setiap tahapan tersebut harus diikuti dengan baik. Jika prosesnya lengkap, maka hasilnya akan sesuai dengan keinginan.