Cara Membuat Link Google Meet dengan Praktis dan Mudah

Cara membuat link Google Meet ini cukup mudah karena bisa dilakukan dari smartphone dan laptop. Seperti diketahui, Google meet termasuk layanan konferensi premium untuk semua pelanggan Google G Suite.

Dengan aplikasi tersebut, kamu bisa bergabung dengan 100 orang untuk melakukan rapat virtual. Namun sebelum itu, kamu perlu membuat Google Meet link terlebih dahulu kemudian jadwal kapan meeting virtual dilakukan.

Cara Membuat Link Google Meet

Cara Membuat Link Google Meet dengan Mudah

Cara membuat Google Meet bisa dilakukan dalam dua bentuk yaitu dijadwalkan atau digunakan sekarang juga. Untuk proses pembuatannya bisa dilakukan dengan mudah seperti tutorial berikut:

  1. Pastikan kamu sudah memiliki akun Google untuk mengaksesnya.
  2. Bagi pengguna G Suite bisa langsung masuk ke akun di aplikasi tersebut.
  3. Lalu untuk pengguna non G Suite bisa menggunakan akun pribadi lewat email Google.

Untuk lebih jelasnya berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan ketika menjadwal atau membuat sekarang juga:

Menjadwal Google Meet

Cara membuat Google Meet di laptop atau HP bisa juga dengan cara di jadwal menggunakan Google Calendar. Untuk menjadwal di beberapa waktu kedepan bisa dilakukan dengan cara sebagai berikut:

  1. Buka terlebih dahulu Google Kalender di browser PC atau smartphone lalu masuk ke akun Google.
  2. Pilih slot waktu dan saat muncul pop-up tinggal masukkan nama rapat, waktu dan tanggalnya.
  3. Lengkapi seluruh data yang ada termasuk invite peserta lain untuk bergabung di meeting.
  4. Ketika proses ini selesai, kamu tinggal klik ‘Tambahkan konferensi video Google Meet’.
  5. Selanjutnya kamu tinggal klik untuk melihat ID rapat dan bagikan link tersebut ke peserta lain yang belum ditambahkan
  6. Langkah terakhir tinggal klik saja ‘Save’

Dengan cara buat link Google Meet di laptop ini maka para peserta yang terdaftar akan mendapatkan notifikasi. Ketika notifikasi itu di klik maka akan muncul berbagai informasi meeting yang lengkap dengan linknya.

Baca Juga: Cara Ngeblok di Laptop Tanpa Mouse agar Lebih Praktis

Akses Google Meet via HP

Cara buat link Google Meet di HP ini sebenarnya sudah berlaku sejak tahun 2021 lalu. Google Meet sudah support fitur tersebut dan prosesnya pembuatannya bisa dilakukan dengan cara sebagai berikut:

  1. Buka Gmail yang terinstall di smartphone.
  2. Klik icon kamera di bawah layar lalu pilih Google Meet.
  3. Kemudian pilih ‘New Meeting untuk membuka dan memulai meeting.
  4. Saat muncul pop-up, kamu bisa atur sebelum dimulai kemudian klik start an instant meeting. 
  5. Klik Share Invite’ untuk membagikan link ke orang lain.

Cara Mulai Google Meet Sekarang

Selain dijadwalkan, Google Meet juga bisa dilakukan sekarang juga dan bisa di akses dari berbagai cara. Kamu bisa menggunakan Gmail, web Google Meet dan juga aplikasi via mobile.

Untuk yang via Gmail, kamu bisa memulai dengan mengklik ‘Start a meeting’ di halaman Meet’. Selanjutnya kamu bisa langsung klik ‘Join Now’ dan semua informasi ID dan nomor telepon akan ditampilkan di layar.

Lalu untuk di halaman web Google Meet, bisa dimulai dengan klik ‘Join or start a meeting’ lalu klik Next. ketika Jendela baru, kamu bisa langsung klik ‘Join Now’ untuk mulai menggunakan tools tersebut.

Jadi cara membuat link Google Meet bisa via smartphone, dijadwalkan atau dimulai sekarang juga. Hal ini tergantung kebutuhan setiap orang dan link tersebut bisa kamu share ke orang yang ingin join di meeting virtualnya.

Tinggalkan komentar